Sebuah planet ditemukan berkeluyuran sendirian di angkasa dan tak terlihat bintang induk di dekatnya! Planet yatim piatu ini diduga dilahirkan dengan cara yang sama dengan planet-planet normal lainnya: dari sisa-sisa materi di sekitar sebuah bintang muda. Namun, karena sesuatu dan lain hal planet ini diusir dari rumahnya.
Exoplanet yang sendiri terpisah. Kredit: ESO/L. Calçada/P. Delorme/Nick Risinger /R. Saito/VVV Consortium
Planet tidak memancarkan cahayanya sendiri. Kalau kalian pernah melihat Venus, Mars, atau Jupiter di langit malam, sebenarnya kalian melihat cahaya Matahari yang dipantulkan oleh planet-planet itu. Karena planet penyendiri ini tidak dekat-dekat dengan bintang manapun, ia tidak memantulkan cahaya bintang sehingga ia sulit dideteksi. Para astronom menduga sejatinya planet-planet pengelana ini mungkin berjumlah lebih banyak daripada jumlah bintang di Galaksi kita, tetapi kita sulit untuk mendeteksinya.
Tidaklah mudah menghitung ukuran suatu benda yang letaknya sangat jauh di ruang angkasa sana. Sama halnya jika kalian melihat kapal di cakrawala dan mencoba menebak berapa jaraknya dari kalian dan seberapa besar kapal itu. Lebih susah lagi kalau si benda sangat gelap dan berkelana di ruang angkasa. Para astronom mengaku kalau mereka bisa saja telah salah menilai ukuran si planet penyendiri ini — bahkan bisa jadi ternyata dia sama sekali bukan planet, melainkan katai cokelat! Katai cokelat merupakan obyek yang mirip bintang, berukuran lebih besar dari planet — hingga sekitar 80 kali lebih besar daripada planet Jupiter — tapi terlalu kecil untuk menjadi bintang. Berbeda dengan bintang, katai cokelat tidak membakar hidrogen di dalam intinya, sehingga mereka terlalu dingin untuk bisa bersinar.
Fakta menarik: Sebagian astronom berpendapat bahwa banyaknya planet bersendiri ini dua kali lipat banyaknya bintang di Galaksi kita, sedangkan astronom yang lain berkata ada sekitar 100.000 kali lipat!
sumber:http://www.kaskus.co.id/thread/50a614d620d7193e05000005/sebuah-planet-sendirian-tersesat-di-angkasa/
Artikel Terkait Ruang Antariksa ,Ruang Unik
- Ini Dia Suku Asli Indonesia Yang Menggunakan Tulisan Korea
- Iih, Geli! Pria Ini Pekerjaannya Memelintir Puti***ng Susu
- hanya butuh kurang dari 20 menit, CEWEK CANTIK ini berubah jadi COWOK !!!
- COBA BANDINGKAN SOB ! Ga beda jauh sama yang ORI sob !
- FOTO PRE WEDDING paling GELO sejagatttt.... SESUATUK bangett....
- Unik, Keluarga Ini Bisa Lama Bertahan Hidup Tanpa Plastik
- udah NENEK NENEK tapi MASIH MONTOK banget itu nya gan .. KO BISA yah ???
- Video bocah Saudi tersangkut pagar saat mencoba bolos
- 5 Kasus Dunia Kedokteran Super Aneh
- Kehilangan Rambut, Nenek Tutupi Kepala dengan Tato
- Bugatti Veyron dan Rumus Matematika di Tubuhnya
- Pria Ini Berprofesi sebagai Pembersih Telinga Warga
- Miguel Restrepo bersama Istri dan Anjing nya Hidup di Saluran Pembuangan Air
- Al-Qur'an Tidak Hancur Setelah Di Gilas Buldozer Israel
- Kontes Manusia Magnet di Vietnam !! (+pic)
- Sebuah Planet Sendirian Tersesat di Angkasa
- Masihkah Agan Sombong Setelah Melihat Gambar ini?